ngobrol yuk!!

Kenapa Dilakukan Hari Ini Kalau Masih Bisa Ditunda Besok?

Posted by Siejjak - -

Sedikit miris memang judul tulisan kali ini, judul tersebut saya gunakan karena melihat fakta menarik dari mahasiswa zaman sekarang dan khususnya diri saya sendiri. sesuai dengan judul artikel ini, kebiasaan menunda - nunda sesuatu merupakan hal yang lazim dilakukan oleh semua orang. hal ini wajar, karena pada dasarnya malas merupakan salah satu sifat dasar manusia.

menunda suatu pekerjaan lazim kita lakukan saat pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan keinginan kita. seringkali kita menyalahkan mood yang tak kunjung datang sehingga pekerjaan tersebut kita tunda sampai mendapatkan mood yang diperlukan. tapi menurut saya ini hanyalah pembenaran atas apa yang kita lakukan, mengapa tidak jujur saja dan berkata malas?
menunda seringkali menjadi penghambat dalam keberhasilan, misalnya saat kita mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan hasil karya kita di depan atasan, karena telah terbiasa menunda maka sering kita menjadikan terlambat datang sebagai alasan pembenaran penundaan kita, kasus terburuknya adalah bisa saja saat itu teman kita yang lebih siap dan tidak menunda - nunda mendapatkan kesempatan yang sama, maka secara otomatis teman kita itulah yang akan mendapat kesempatan walaupun ide kita lebih baik.
kebiasaan menunda ini sebenarnya lebih sering dilakukan oleh kaum muda, karena mereka merasa bahwa jalan mereka masih panjang, tak sadarkah mereka bahwa setiap kesempatan hanya datang satu kali? kebiasaan menunda ini juga sering saya lakukan dan sebenarnya saya sedikit malu saat menulis artikel ini.
saat menulis artikel inipun sebenarnya saya sudah dilanda rasa malas untuk mengembangkan artikel ini, tapi saya sampai pada keputusan bahwa ini harus dipaksakan agar saya tidak terus - menerus malas, dari situlah saya yakin bahwa hasil artikel ini tidak akan maksimal, tapi saya akan terus berusaha agar kegiatan positif ini tetap bisa saya jalani.

2 Responses so far.

  1. Brom says:

    Bener banget! Kalau makin ditunda malah ga jadi-jadi semua kerjaan. Nice posting! Hehehehe

  2. iya soalnya itu pengalaman pribadi mas, jadi sebenernya untuk pelajaran diri sendiri juga hehe

Leave a Reply

tinggalin jejak kalian ya

teman2